Lensadakwah.com – Pengurus Lembaga Dakwah Komunitas (LDK) Pimpinan Pusat Muhammadiyah jangan ada yang terseleksi alam, yaitu aktif di awal kemudian hilang tanpa bekas.
Ketua LDK PP Muhammadiyah saat menyampaikan pengarahan
Pesan di atas yang disampaikan ketua LDK PP Muhammadiyah Muchamad Arifin dalam pertemuan silaturrahim pengurus LDK PP Muhammadiyah via zoom yang diselenggarakan pada Senin, 1 Mei 2023.
Ketua LDK PP Muhammadiyah yang akrap dipanggil dengan panggilan ustad Arifin ini berpesan kepada seluruh pemgurus LDK PP Muhammadiyah periode 2022-2027 tidak ada yang terseleksi alam, artinya aktif di awal kemudian hilang dalam perjalanan.
Amanah yang akan kita jalankan sebagai pengurus LDK PP Muhammadiyah membutuhkan keseriusan bukan sambian mengingat medan dakwah kita tidak seperti Majelis Tabligh.
Lanjut ustad Arifin dalam arahannya menyampaikan, bahwa beberapa komunitas yang akan menjadi sasaran dan garapan kita adalah mulai dari komunitas kelas paling bawah hingga paling atas, dari yang maya hingga nyata.
Potret layar saat zoom berlangsung
Daerah terpencil, terluar dan terdepan (Daerah 3T) telah menunggu kehadiran dai-dai kita. Oleh karenanya dalam waktu dekat kita harus siapkan SDM dai yang siap ditempatkan di daerah 3T.
Empat kampung muallaf yang pada bulan Ramadhan 1444 H. kemarin sudah kita berikan kegiatan Pesantren Muallaf tidak boleh berhenti begitu saja, tetapi harus ada kelanjutannya.
Amanah yang diberikan kepada kita sebagai pengurus LDK oleh PP Muhammadiyah ini bukan hanya kita pertanggung jawabkan kepada PP Muhammadiyah, tetapi juga kepada Allah swt.
Sumber : Seketariat LDK PPM
Penulis : Khoirul Anam