Lensadakwa.com – Tiga mahasiswi Universitas Muhammadiyah Surakarta melaksanakan KKN-DIK di PCM Simokerto, yaitu : Ayu Diah Ningrum, Anisa Rizki Nastiti, dan Shofiya Qotrunnada.
Siswa Mumtaz bersama 3 mahasiswi UMS selesai praktik konservasi Alam
Kegiatan yang sudah berjalan selama sepekan penuh mulai tanggal, 11 s.d 17 Februari 2023. mereka mengedukasi murid SD Muhammadiyah 10 Surabaya (MUMTAS) dengan membuat berbagai kegiatan pelestarian alam, mulai pembuatan kompos, memilah sampah, membuat tempat sampah, dan membuat taman. Jum’at, 17/02/2023
Kegiatan ini melibatkan 438 siswa mulai kelas 1 s.d 6 dilaksanakan secara bergantian setiap hari dengan didampingi guru kelas masing-masing.
Ustadzah Karinasari Nugroho, S.Pd yang turut mendampingi anak didiknya terlihat memberi motivasi dan pendampingan dalam pembuatan tempat sampah. “Anak-anak sangat antusias belajar, ditambah lagi mahasiswi yang sangat telaten dan sabar dalam membimbing dan menjelaskan cara-cara membuat tempat sampah,” ujarnya.
Hasil praktek konservasi Alam peserta didik SD Muntaz bersama 3 mahasiswi UM Surakarta
Sementara itu, Dafa siswa kelas 4 yang bertugas membuat kompos dan memilah sampah menuturkan : “Saya sangat senang sekali bisa turut serta dalam pelestarian lingkungan, dan saya akan berusaha menerapkan prilaku cinta lingkungan dimanapun berada”, selorohnya dengan ceria.
Ahmad Munhamir, kepala sekolah SD Mumtaz ketika diwawancarai menuturkan, Bahwa program kegiatan pelestarian lingkungan dan konserfasi alam sangat penting dilakukan untuk menjaga keseimbangan ekosistem dan mencegah global worming”, tuturnya.
Hal itu, Lanjut Dia, selaras dengan kurikulum Merdeka yang diterapkan oleh sekolah melalui P5 (Projek Pengauatan Profil Pelajar Pancasila) dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan.
Menurut Munhamir, Kelestarian alam merupakan salah satu warisan yang akan diturunkan kepada generasi selanjutnya. Oleh karena itu kepedulian terhadap lingkungan harus ditanamkan kepada anak-anak dari sejak dini. Apapun perilaku menjaga lingkungan dapat berdampak baik terhadap keberlangsungan bumi. Tandasnya.
Lensadakwah.com
Penulis, A. Munhamir
Editor, M.Khoirul Anam